Tempat Wisata Kaliurang Jogja

Jogja memang istimewa, ya? Selain sejarahnya yang cukup kental di telinga masyarakat Indonesia, juga keindahan alamnya yang tiada duanya. Ya, salah satunya berkat adanya tempat wisata kaliurang Jogja.

Wisata ini terletak di lereng gunung Merapi, Sleman, Jogja. Jika kamu datang dari pusat kota, maka kamu hanya perlu sekitar satu jam perjalanan untuk sampai ke Kaliurang.

Karena wisata ini ada di dataran tinggi, maka suhu sejuk pun tak pernah abai untuk membersamai. Kamu bisa menikmati setiap hembusan embun, hingga bereksplorasi ke banyak spot yang sangat menarik menggunakan paket tour jogja. Apa saja itu?

Daftar Spot Menarik Tempat Wisata Kaliurang Jogja

Sebagai destinasi yang pernah dijadikan sebagai tempat Festival Cahaya, wisata gunung Merapi Kaliurang ini menawarkan berbagai spot menarik yang instagramable. Berikut daftar spot Kaliurang yang tidak kalah indah dengan spot wisata alam daerah lain.

Stonehenge Cangkringan

Stonehenge Cangkringan

Spot Stonehenge Cangkringan memang terdengar cukup asing. Namanya seperti bukan ‘Jogja banget’, istilahnya anak muda sekarang.

Ya, benar! Wisata yang satu ini memang terinspirasi dari bangunan Stonehenge yang letaknya berdekatan dengan Amesbury, Inggris. Bangunan ini berasal dari dua kata “stone” yang berarti batu dan “henge” yang berarti lingkaran. 

Karena cukup menarik, terciptalah replika Stonehenge Cangkringan versi Jogja.

Jangan salah, walaupun hanya replika, kamu bisa bisa menikmatinya seolah-olah sedang mengunjungi bangunan rental mobil jogja aslinya di Inggris, loh. Penasaran? Lebih baik kamu langsung saja mendatangi destinasinya.

Lokasi: Jalan Trutan, Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 5.000

Tlogo Putri

Tlogo Putri

Jika kamu bandingkan dengan Merapi Park, tempat wisata Kaliurang jogja Tlogo Putri sudah ada sejak lama. Ini merupakan danau kelolaan Dinas Pariwisata Sleman yang berada pada ketinggian 900 mdpl.

Ketika kamu mengunjungi Tlogo Putri, kamu bisa mencoba berbagai wahana rekreasi, seperti bebek air, kano, dan aneka permainan lainnya.  Bahkan, kamu juga bisa menikmati pertunjukan seni, seperti orkes melayu, dangdut, dan campursari.

Jangan lupa juga untuk mengunjungi Air Terjun Tlogo Muncar, ya? Sebab, wisata ini cukup dekat dengan Tlogo Putri dan sayang jika kamu lewatkan begitu saja.

Lokasi: Jalan Kaliurang, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 6.000

The Lost World Castle

The Lost World Castle

Meskipun zaman kerajaan sudah berakhir, tetapi kamu masih bisa merasakan sensasi tinggal di kerajaan, loh. Percaya? The Lost World Castle menjadi salah satu wisata Jogja dengan bangunan megah menyerupai kerajaan raja-raja zaman dahulu.

Kastil yang ada di lereng gunung Merapi ini dibangun dari batu sisa erupsi dan dipenuhi dengan hamparan rumput hijau. Kamu bisa eksplor dan mengabadikan momen liburan pada banyak spot foto, seperti spot Paradise Gate dan latar sayap kastil.

Lokasi: Jalan Petung Merapi, Petung, Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 30.000

Museum Ullen Sentalu

Museum Ullen Sentalu

Bukan hanya untuk dewasa, Museum Ullen Sentalu juga menjadi tempat wisata Kaliurang Jogja untuk anak yang harus masuk ke dalam list itinerary-mu. Dengan dampingan pemandu wisata, kamu bisa berwisata sekaligus sewa bus murah di jogja menambah wawasan mengenai peninggalan sejarahnya.

Apalagi museum ini pernah dinobatkan sebagai museum terbaik di Indonesia oleh National Geographic pada 2015. Siapa, sih yang tidak ingin mengelilingi tempat ini?

Namun, ketika kamu mengunjungi museum ini, kamu tidak boleh mengambil foto. Jadi, tetap harus hati-hati dan patuhi peraturannya.

Lokasi: Jalan Boyong No. KM 25, Kaliurang, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 50.000

Museum Gunung Merapi

Museum Gunung Merapi

Tidak hanya ada wisata replika Stonehenge Inggris, kali ini juga ada wisata replika Gunung Merapi. Wisata ini bentuknya adalah Museum Gunung Merapi.

Sebagai tempat wisata Kaliurang Jogja yang sudah buka sejak 2009, Museum Gunung Merapi harapannya bisa menjadi wisata edukasi konservasi berkelanjutan sekaligus pengembangan ilmu gempa bumi, kebencanaan gunung api, dan bencana alam lainnya.

Ketika berkunjung ke Museum Gunung Merapi, kamu bisa juga belajar mengenai ganasnya ‘wedhus gembel’ dan mendengarkan simulasi gema letusan gunung Merapi.

Lokasi: Jalan Kaliurang, No KM, Banteng Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 5.000

Bukit Klangon

Bukit Klangon

Kapan lagi coba bisa mendaki bukit dan mengabadikan gunung berapi yang masih aktif di Jogja?

Kabar baiknya, kamu bisa mengunjungi Bukit Klangon. Wisata gardu pandang yang dikelola secara profesional ini cukup banyak mendatangkan wisatawan domestik dan mancanegara.

Jadi, kamu bisa mendaki bukit sekaligus melihat panorama Gunung Merapi. Tidak lupa juga kamu bisa menikmati hijaunya hutan belantara yang melatarbelakangi gagahnya gunung tersebut.

Lokasi: Jalan Kalitengah Lor, Glagaharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 15.000

Merapi Park

Merapi Park

Afirmasi positif bisa datang darimana saja, seperti halnya ketika kamu mengunjungi Merapi Park. Kenapa? Sebab tempat ini sangat cocok untuk kamu yang memang bercita-cita mengelilingi banyak negara, namun belum ada kesempatan untuk mewujudkannya.

Cobalah kamu mengunjungi Merapi Park dan menjadikannya sebagai upaya afirmasi agar kamu bisa segera mewujudkan impian berkeliling ke banyak negara.

Kamu bisa berfoto dengan berbagai macam ikon (landmark) suatu negara yang Merapi Park tawarkan, seperti Kincir Angin (Belanda), Patung Liberty (New York), dan lain-lain. Jadi, tunggu apa lagi?

Lokasi: Jalan Kaliurang No KM.22.5, Banteng, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 20.000

Taman Wisata Kaliurang

Taman Wisata Kaliurang

Kurang lengkap rasanya jika berwisata ke Kaliurang, tapi kamu tidak mengunjungi taman tempat wisata Kaliurang Jogja. Betul?

Taman wisata ini cocok banget kamu kunjungi bersama keluarga. Kamu bisa bersantai menikmati semribit udara segar dari pepohonan yang ada dan menikmati jalan setapak yang indah.

Tidak lupa, jika mengunjungi taman ini bersama anak-anak, pasti pada senang. Taman ini banyak menyuguhkan fasilitas area outbond, perosotan, rumah pohon, flying fox, kolam renang, dan lain-lain.

Lokasi: Jalan Siaga, Kaliurang, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Jogja

Tiket: Rp 10.000 Bukan hanya ada 8 tempat wisata Kaliurang Jogja di atas yang bisa kamu jadikan list itinerary ke depannya. Kamu bisa juga mengunjungi wisata Indian Village, The Waroeng of Raminten, Melcosh Café, Taman Lampion, kuliner Ayam Ingkung Mbah Cempluk, dan lainnya.  Selamat menikmati indahnya ciptaan Tuhan di Kaliurang!