Tempat Wisata di Binjai

Tempat Wisata di Binjai

Berbicara mengenai kota-kota di Indonesia yang memiliki potensi wisata besar memang tidak pernah tidak menarik. Sebab setiap tahunnya selalu muncul kota pariwisata baru, ebut saja kota Binjai yang ada di wilayah Provinsi Sumatera Utara. Tercatat ada lebih dari 10 tempat wisata di Binjai yang berhasil membuat wisatawan terpesona.

Kota Binjai juga dikenal sebagai kota yang memiliki pemandangan indah, baik darat maupun lautnya. Tidak hanya itu, dikatakan bagian dari wilayah yang dekat dengan kota Medan ini juga memiliki sajian kuliner lezat dan enak. Itulah alasan mengapa wisata di Binjai 2020 yang mempesona bagi wisatawan menjadi pembahasan menarik kali ini.

Tempat Wisata di Binjai

Air Terjun Siluman

Di kota binjai ada suatu destinasi wisata yang diberi nama unik. Yaitu, Air Terjun Siluman yang memiliki keunikan wisata sesuai dengan nama yang dimilikinya. Bagaimana tidak menarik bila wisatawan berkunjung pada musim kemarau maka tidak akan ada air terjun yang bisa dinikmati.

Lihat juga Tempat Wisata di Pekanbaru

Air Terjun Siluman memang hanya bisa dikunjungi ketika memasuki musim hujan saja. Barulah kemudian wisatawan akan menyaksikan pemandangan unik di sekitar air terjun. Mulai dari udara sekitar yang segar hingga pepohonan hijau yang menyegarkan mata pengunjung.

Kolam Abadi Langkat

Berkunjung ke Kolam Abadi Langkat dapat membuat wisatawan merasa betah karena suasananya yang sejuk dan sangat damai. Bukan itu saja, destinasi yang termasuk 10 tempat wisata di Binjai ini memiliki pesona karena berbentuk sungai yang mirip kolam. Belum lagi aliran air Kolam Abadi Langkat yang deras dengan warna hijau kebiruan.

Perjalanan menuju ke lokasi wisata cukup lama karena dari kota Binjai sendiri berjarak 28 km. Selain itu, bila membawa kendaraan pribadi seperti motor, wisatawan yang ingin menikmati tempat ini perlu berhati-hati. Namun, tetap pada akhirnya pemandangan yang didapat dari Kolam Abadi Langkat akan membayar rasa lelah Anda.

Pantai Florida

Tidak hanya di luar negeri saja yang memiliki pantai Florida, karena di Indonesia tepatnya di kota Binjai juga memilikinya. Walau dinamai dengan pantai sebenarnya wisata alam di Binjai ini adalah sebuah air terjun yang mana asal sumbernya dari bebatuan. Walau bukan pantai yang ada lautnya namun air terjun tersembunyi ini tetap dinamakan Pantai Florida.

Pengunjung dapat menikmati pemandangan menyejukkan dari susunan batu hitam yang membentuk air terjunnya. Untuk bisa menyaksikan pemandangan indahnya, wisatawan harus membayar sejumlah biaya masuk sebesar Rp. 20.000-Rp. 40.000 per kendaraannya dulu.

Kampung Kuliner Binjai

Kurang rasanya bila tidak memasukkan Kampung Kuliner Binjai dalam daftar 10 tempat wisata di Binjai yang populer di antara wisatawan. Inilah pusat kuliner yang bisa dijadikan wisata asik dan menarik bagi para pelancong yang ingin mencicipi hidangan khas Kota Binjai.

Berbagai hidangan lezat seperti nasi goreng, bakso, mie, kopi dan aneka minuman lainnya bisa dicicipi selama disini. Tentunya Kampung Kuliner Binjai sangat direkomendasikan kepada wisatawan yang senang berburu kuliner khas daerah setempat.

Taman Merdeka Binjai

Wisatawan yang berlibur ke daerah Binjai selalu ditawarkan dengan beragam destinasi wisata menarik. Salah satunya adalah Taman Merdeka Binjai yang merupakan daftar wisata di Binjai yang tidak boleh dilewatkan.

Taman kota yang mengusung tema nasionalis ini sering didatangi oleh wisatawan yang sedang liburan. Tata letak taman yang strategis dengan luas mencapai 1,5 hektar membuat pengunjung betah menelusurinya. Sangat tepat dijadikan sebagai pilihan tempat untuk bersantai sambil menyaksikan aneka bunga bermekaran bersama keluarga.

Namu Sira-Sira

Namu Sira-Sira adalah daftar 10 tempat wisata di Binjai yang tidak boleh wisatawan lewatkan ketika liburan. Sebab, objek wisata alam ini merupakan sebuah sungai besar yang memiliki air jernih dan bersih yang cocok untuk kegiatan renang. Ukuran sungai yang luas membuat masyarakat setempat pun menyebutnya sebagai Pantai Pangkal.

Namu Sira-Sira resmi dibuka pemerintah setempat dengan tarif masuk per orangnya sebesar Rp. 5000. Bagi wisatawan yang datang untuk berenang dapat menyewa pelampung atau ban yang disewakan pengelola setempat.

Tugu Perjuangan 1945

Berkunjung ke kota BInjai rasanya kurang seru bila tidak mampir sebentar ke Tugu Perjuangan 1945. Inilah salah satu tempat yang disebutkan dalam rekomendasi wisata di Binjai selanjutnya. Biasanya wisatawan akan menghabiskan waktunya di tugu perjuangan dengan bersantai dan berfoto.

Bangunan Tugu Perjuangan 1945 yang berdiri kokoh menandakan Anda sedang berada di pusat Kota Binjai. Selain itu, pemandangan objek wisata ini semakin memukau bila dikunjungi saat malam hari.

Taman Balita Kota Binjai

Ternyata Kota Binjai juga memiliki destinasi wisata edukasi yang berbasis sains seperti Taman Pintar Yogyakarta. Objek wisata menarik ini sengaja dibuat untuk anak-anak kecil yang ingin bermain sambil belajar.

Taman ini sangat tepat dijadikan lokasi liburan ketika mengajak balita bersama Anda. Wisatawan bisa menikmati aneka permainan seperti terowongan, perosotan, ayunan dan masih banyak lagi di Taman Balita Kota Binjai ini.

Pasar Kaget Binjai

Ternyata pusat kuliner di Kota Binjai tidak hanya di Kampung Kuliner Binjai saja. Melainkan ada juga di Pasar Kaget Binjai yang menawarkan kuliner khas daerah yang bisa dicicipi wisatawan. Tentunya hidangan yang dijual tidak kalah menarik dengan hidangan kuliner Kampung Kuliner tadi.

Lihat juga Pantai Nglambor

Selama berwisata di Pasar Kaget Binjai, wisatawan dapat menjumpai berbagai makanan lezat seperti gorengan, martabak, hingga menu-menu ekstrem juga ada. Sebut saja tongseng ular, sate katak dan menu olahan babi bisa dicicipi oleh wisatawan yang tertarik mencobanya.

Taman Selfie

Inilah rekomendasi wisata terakhir yang cocok dijadikan sebagai tempat liburan ketika berada di Kota Binjai. Taman Selfie sebenarnya cafe yang mengusung konsep menarik dan unik karena menyimpan banyaknya spot foto keren.